Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng melalui Dinas Pendidikan dan Olah Raga mengelar Dharma Santi Nyepi Disdikpora Kabupaten Buleleng Tahun Baru Caka 1939. Adapun tema yang di ambil "Mulat Sarira, Mewujudkan Pendidikan Sanatana Dharma" yang secara arfiah mengandung makna introspeksi dan kontemplasi diri guna mewujudkan pendidikan yang abadi, kekal dan langgeng sepanjang hayat.
Kegiatan Dharma Shanti serangkaian Hari Raya Nyepi ini dilaksnakan selama satu hari di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja, (7/4). Hadir sekaligus membuka Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, ST yang di dampingi Wakil Bupati Buleleng dr. Nyoman Sutjidra, Sp. OG, Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng Ir. Dewa Ketut Puspaka, M.P. Pelaksanaan Dharma Shanti ini di isi dengan Dharama Wacana oleh Ida Pandita Mpu Jaya Acharyananda.