8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Di Penghujung Tahun, Buleleng Raih Prestasi Nasional, Desa Bukti Raih Trofi dan Sertifikat Gerakan Nasional ProKlim

Admin prokomsetda | 02 Desember 2016 | 307 kali

Penghujung tahun 2016, Kabupaten Buleleng kembali raih prestasi nasional. Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan meraih trofi dan sertifikat Gerakan Nasional Program Kampung Iklim (Proklim) tahun 2016. Gerakan Nasional Proklim ini digagas oleh Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI. Penyerahan trofi dan sertifikat ini diselenggarakan di Jakarta, Kamis (1/12) kemarin pada acara Puncak Pekan Perubahan Iklim tahun 2016 yang diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, DR. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc. Trofi dan sertifikat diterima oleh Perbekel Desa Bukti, Gede Wardana yang didampingi oleh Kepala Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng, Drh. Nyoman Surya Temaja, M.P.
 
Program Kampung Iklim (ProKlim) ini merupakan Gerakan Nasional yang memberikan penguatan pelaksanaan upaya adaptasi dan mitigasi perubahan iklim serta kelembagaan untuk mendukung pelaksanaan ProKlim dan pengakuan terhadap partisipasi aktif masyarakat yang telah melaksanakan upaya mitigasi dan adaptasi perubahan iklim yang terintegrasi. ProKlim ini sendiri telah diluncurkan dari tahun 2011. Melalui pelaksanaan Proklim, Pemerintah memberikan penghargaan terhadap masyarakat pada lokasi minimal setingkat RW/Dusun/Dukuh dan maksimal setingkat Kelurahan/Desa yang secara berkesinambungan telah melakukan aksi lokal terkait dengan upaya adaptasi dan mitigasi perubahan iklim.
 
Menurut Siti Nurbaya, melalui Program Kampung Iklim (ProKlim) ini diharapkan adanya pemahaman yang lebih baik terhadap perubahan iklim dan dampaknya. Mendorong partisipasi aktif dan berkelanjutan dari seluruh pemangku kepentingan untuk melaksanakan kegiatan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim di tingkat lokal. “Pemangku kepentingan baik sebagai State Party maupun Non-State Stakeholders agar paham terhadap dampak perubahan iklim dan juga melaksanakan kegiatan adaptasi dan mitigasi,” ujarnya.
 
Dirinya menambahkan, komitmen yang tinggi juga diperlukan untuk mengatasi perubahan iklim, sebagai prioritas yang mendesak. Semua pihak harus terlibat dan berpartisipasi untuk melakukan tindakan yang lebih ambisius untuk menghadapi tantangan perubahan iklim. Gerakan Nasional ProKlim ini juga diharapkan dapat semakin tersebar luas secara nasional sampai ke tingkat masyarakat yang paling kecil. “Semua pihak harus terlibat dalam upaya memberantas kemiskinan, menjamin ketahanan pangan air dan kesehatan dan juga menghadapi tantangan perubahan iklim. Gerakan Nasional ProKlim juga diharapkan dapat menjadi suatu platform pengendalian perubahan iklim yang membumi,” imbuh Siti Nurbaya.
 
Desa Bukti, Kecamatan Kubutambahan mendapat penghargaan ProKlim karena dinilai telah mampu melakukan adaptasi dan mitigasi perubahan iklim. Kegiatan yang dilakukan antara lain Pengendalian banjir, longsor atau kekeringan, Peningkatan ketahanan pangan, Penanganan kenaikan muka air laut, Pengendalian penyakit terkait iklim, Pengelolaan dan pemanfaatan sampah/limbah, Penggunaan energi baru, terbarukan dan konservasi energi, Budidaya pertanian rendah emisi Gas Rumah Kaca (GRK), Peningkatan tutupan vegetasi, Pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan serta lahan. Penghargaan ini juga direbut karena dukungan dari pemerintah desa dan juga Pemerintah Kabupaten Buleleng.
Download disini