8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Genjot Pelayanan Administrasi Kependudukan, Bupati Rancang Sepeda Motor Keliling

Admin prokomsetda | 27 Oktober 2017 | 220 kali

Motor keliling dirasa ampuh untuk memaksimalkan pelayanan jemput bola dalam pembuatan indentitas kependudukan di Kabupaten Buleleng.

Nah, Pemkab Buleleng pun mulai merancang menambah pelayanan jemput bola itu dengan sepeda motor keliling.

“Nanti kita coba 10 unit sepeda motor dulu, saya kira menggunakan sepeda motor keliling masyarakay bisa terlayani. Nanti, kita desain sepeda motornya, di belakang ada box untuk alat perekaman indentitas,” kata Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana saat peluncuran brand administrasi kependudukan dan pelayanan, Kamis (27/10).


Menurut Bupati Suradnyana daerah-daerah terutama di pelosok desa sulit dijangkau dengan kendaraan roda empat, lantaran kondisi Buleleng yang memiliki letak geografi Nyegara Gunung.

Praktis, secara tidak langsung mempengaruhi rendahnya keinginan masyarakat melengkapi diri dengan indentitas kependudukan.

Tahap awal, Pemkab Buleleng akan menyiapkan 10 unit sepeda motor perekaman indentitas kependudukan yang melayani warga di pelosok-pelosok desa yang sulit dijangkau oleh mobil pelayanan keliling.

Rencananya, 10 unit sepeda motor keliling dianggarkan di APBD Induk 2018, dan diperkirakan mulai beroperasi pada Agustus 2018 nanti.

“Jarak menjadikan mereka enggan mengurus identitas. Makanya nanti saya siapkan fasilitasi perekamanan melalui sepeda motor keliling,” imbuhnya.

Selain menyiapkan konstruksi sepeda motor lengkap dengan alat perekam, Pemkab Buleleng melalui Disdukcapil menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang mampu mengoprasikan alat perekam tersebut. Sehingga pelayanan jemput bola dengan sepeda motor dapat berjalan sesuai rencana.

Sementara Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Buleleng Putu Ayu Reike Nurhaeni mengatakan, pelayanan indentitas kenpendudukan dengan jemput bola sudah rutin dilakukan hingga ke masing-masing desa.

Selain pencetakan juga dilayani di kantor Disdukcapil di Jalan Gajah Mada Singaraja serta upaya jemput bola, pihaknya juga sudah menempatkan tiga unit mesin pencetakan KTP elektronik yakni di Kantor Kecamatan Gerokgak, Kantor Kecamatan Buleleng, dan di Kantor Kecamatan Kubutambahan.

Menurut Kadis Reika, pelayanan jemput bola dengan sepeda motor adalah terobosan baru dalam meningkatkan pelayanan pada masyarakat.

Diakuinya, selama ini memang ada tempat-tempat di perbukitan yang sulit dijangkau dalam pelayanan kependudukan sehingga hal itu menjadikan masyarakat menjadi enggan datang mengurus administrasi kependudukannya.

“Sesuai ide Bapak Bupati pelayanan perekaman akan kami genjot lagi. Ya, kami berharap dengan adanya sepeda motor keliling seluruh penduduk wajib KTP dapat terlayani dan tidak harus datang ke kecamatan atau meluangkan waktu ke kota untuk mengurus administrasi kependudukan,” pungkasnya.

Sumber : https://www.balipuspanews.com/genjot-pelayanan-administrasi…