8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Hiburan Rakyat dan Pekan Apresiasi Seni Dibuka Hari Ini, Dibuka Dengan Bondres Kolaborasi

Admin prokomsetda | 07 April 2016 | 438 kali

Hiburan Rakyat dan Pekan Apresiasi Seni (PAS) serangkaian HUT Kota Singaraja ke 412 Tahun  2016 akan dibuka sore nanti , Jumat 8/4 hingga 17/4 di Lapangan Bhuana Patra Singaraja. Dalam Hiburan Rakyat tahun ini, Panitia tetap memberikan ruang yang luas kepada pedagang dan pengerajin lokal Buleleng untuk berjualan selama acara Hiburan Rakyat. Saat pembukaan Hiburan Rakyat nanti malam, aka ada penampilan kolaborasi  Bondres seperti Bondres Sengap, Bondres Sunari Bajra, Bondres Rarekual, dan Bondres Susik dalam satu panggung bersamaan. Hal tersebut disampaikan Kabag Humas & Protokol Setda Buleleng, Drs. Made Supartawan, MM Kamis 7/11 di Kantor Bupati Buleleng. Menurut Supartawan,  Ini dilakukan untuk membangkitkan kembali motivasi pengerajin untuk terus berkreasi dan berinovasi.
Pada lomba seni dalam Pekan Apresiasi Seni (PAS) tahun 2016, menurut Supartawan terdapat lomba Bondres antar Kecamatan yang tahun sebelumnya tidak ada. Lomba Bondres antar Kecamatan ini bertujuan untuk menjaring bakat seni bondres diseluruh Kecamatan. “ Buleleng memiliki potensi yang besar pada seni Bondres. Banyak telah lahir seniman Bondres dari Bali Utara” ucapnya. Sedangkan lomba lainya seperti Lomba Tari Janger antar SMA/SMK, Lomba Cipta Gerak dan Tari antar SMA/SMK, Lomba Paduan Suara antar Kecamatan, Lomba Bleganjur Antar Kecamatan, dan Singaraja Band Heroes masih tetap dilaksanakan. Dalam Pesta  Rakyat Hut Kota tahun ini, pedagang tidak dipungut biaya sewa. Pemkab Buleleng telah menyiapkan tenda untuk digunakan berjualan secara gratis. Bahkan untuk memeriahkan pesta rakyat selama sepuluh hari, panitia dan tim kreatif telah menyiapkan sederet artis Bali dan Buleleng untuk tampil menghibur masyarakat Buleleng
Seperti diketahui, Hiburan Rakyat serangkaian HUT Kota Singaraja setiap tahunnya semua stand selalu penuh dikunjungi masyarakat Buleleng khususnya stand kuliner dan UMKM khas Buleleng. Ini sejalan dengan semangat Pemkab Buleleng membangkitkan kuliner dan UKM khas Bali utara agar eksis dan terus dipromosikan disetiap event pameran baik di daerah maupun ketingkat nasional.