8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

KB Penting Tingkatkan Kesejahtraan Masyarakat

Admin prokomsetda | 30 November 2015 | 608 kali

Peranan Keluarga Berencana dan Kesehatan (KB-Kes) sangat mendukung dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga serta peningkatan kualitas manusia itu sendiri. Itu bisa diukur melalui Indeks Pembangunan Manusia (IPM) secara variabel.
 
Hal ini disampaikan Wakil Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG  pada acara penilaian Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK KB-Kes di Desa Sari Mekar Kecamatan Buleleng Senin (30/11). Menurutnya HKG PKK-KB Kesehatan yang diperingati setiap tahunnya mempunyai arti dan peranan yang sangat besar dalam meningkatkan derajat kesehatan dan kesejateraan  keluarga. “Banyak yang telah dicapai dalam meningkatkan program KB dan kesehatan di Buleleng, Namun kitapun menyadari bahwa masih ada keluarga yang masih rendah tingkat kesehatan dan kesejateraannya serta masih rendahnya keikutsertaan ber-KB,” ujarnya. 
 
Sementara, Wakil Ketua Tim Pengerak PKK Kabupaten Buleleng, Ny. Wardhani Sutjidra mengungkapkan, momen Kesatuan Gerak PKK KB-Kesehatan ini merupakan salah satu wadah terbentuknya sinergitas program dan kegiatan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga antara PKK dengan pemerintah dalam mewujudkan pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat. “Kegiatan ini akan bertumpu pada kegiatan kelompok swadaya masyarakat, PKK dan insitusi KB di kelurahan dengan kader-kadernya sebagai ujung tombak dan keluarga sebagai sasaran utamanya,” ujarnya.