8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Keseriusan Pemkab Promosikan Danau Buyan

Admin prokomsetda | 15 Januari 2015 | 733 kali

Uji Coba Pedau Singa, Bulan Juni Adakan Lomba Antar Muda Mudi

 

Pemkab Buleleng secara kontinyu terus berinovasi kembangkan Danau Buyan di Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada. Setelah berhasil menggelar Lake Buyan Festival tahun lalu, kini inovasi baru dicetuskan Bupati Putu Agus Suradnyana, ST.

Sepulang dari menerima penghargaan dunia atas keberhasilan konservasi karang di San Francisco, Amerika Serikat,tahun lalu, Bupati Putu Agus Suradnyana mendapatkan inspirasi baru yakni mengadakan pembuatan satu Pedau (perahu) Singa untuk digunakan di Danau Buyan. Ditemui saat ujicoba perdana pedau singa, Jumat 16/1, Bupati Suradnyana mengaku mendapat inspirasi saat berada di San Francisco. Disana menurutnya, banyak pelajar memanfaatkan perahu naga untuk berlomba di danau. Inspirasi tersebut disampaikan ke Dinas Perikanan dan Kelautan untuk merancang satu unit pedau singa untuk di Danau Buyan.

Di awal tahun 2015, pedau singa lengkap dengan kelengkapan seperti dayung, patung singa, pedau berbahan fiber glass dengan panjang 16,5 meter mampu menampung satu team yang berjumlah 22 orang, dengan 20 orang sebagai pendayung dan 2 lagi sebagai dirigen."Buyan harus dikembangkan berbeda. Harus yang ramah lingkungan. Tidak boleg gunakan perahu mesin. Untuk itulah pedau naga selain ramah lingkungan juga akan kami maksimalkan untuk pengembangan Danau Buyan." Harapnya. Untuk merealisasikannya, di Tahun 2015 pemkab kembali meembuat lima unit pedau naga dan harapkan bulan Juni telah selesai dikerjakan. "  saat Twin Lake Festival Bulan Juni depan target selesai dan kami akan buat lomba antar pelajar, banjar, dan muda mudi."Katanya. Bahkan Bupati Suradnyana mengajak seluruh kelompok masyarakat untuk mencoba berlatih menggunakan pedau secara gratis. "Silahan masyarakat yang ingin mencoba berlatih kordinasi dengan Diskanla. Kita berikan gratis untuk melatih minat mengayuh pedau sing" sambungnya. (Cok)