Melalui Jamboree KSPAN, Wabup Sutjidra Ajak Siswa Peduli AIDS Dan Narkoba
Admin prokomsetda | 22 Juli 2016 | 508 kali
Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG menyambut baik penyelergaraan kegiatan Kelompok Siswa Peduli Aids dan Narkoba (KSPAN) sebagai salah satu upaya untu kmemantapkan pelaksanaan pembangunan dibidang kesehatan, demikian diungkapkan Wabup Sutjidra saat pembukaan Jambore KSPAN Kabupaten Buleleng di Gedung serbaguna Desa Sanggalangit Kecamatan Gerokgak, Jum’at (22/7).
Jambore KSPAN kali ini diikuti sebanyak 432 peserta wakil dari masing-masing sekolah bbaik negeri maupun swasta. KSPAN dari Sekolah Menengah Pertama (SMP) diikuti sebanyak 198 peserta, dari KSPAN Sekolah Menengah Atas atau Sekolah Menengah Kejuruan (SMA/SMK) diikuti Sebanyak 198 peserta sedangkan 72 peserta Pembina Pendamping dari masing-masing sekolah.
Wabup Sutjidra mengatakan kehadiran KSPAN kali ini, membawa angin segar dalam upaya akselerasi penyebaran informasi HIV/AIDS.” Sebagia bidang strategis yang sangat menentukan kesejahtraan masyarakat khususnya dalam penanganan kasus HIV/AIDS, kegiatan ini dapat menjadi wahana saling ber5tukan informasi untuk menambah wawasan para peserta sekalugus evaluasi pelaksanaan penanggulangan HIV/AIDSdi sekolah,” ujar Wabup Sutjidra
Lebuh lanjut, Wabup Sutjidra berharap kegiatan ini dapat meningkatkan partisipasi kaum remaja untuk menangkal perilaku menyimpang yang membahayakan para generasi muda.”partisipasi kaum remaja siswa SMP dan SMA/SMK dalam program-program pembangunan pemerintah khususnya untuk menangkal perilaku menyimpang yang mengancam seluruh Remaja Buleleng, harapnya
Sementara, Ketua panitia jamboree KSPAN Buleleng yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian Kesejahtraan Sosial Buleleng Made Suriani, S.Sos mengatakan tujuan dari jamboree KSPAN Buleleng kali ini untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan siswa terhadap HIV/AIDS dan Narkoba serta menciptakan wahana yang menyenangkan dalam dalam menanamkan sikap, perilaku.
Download disini