8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Peduli Lingkungan dengan Gotong Royong bersama di Danau Buyan

Admin prokomsetda | 10 April 2015 | 879 kali

Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST bersama Gubernur Bali, Made Mangku Pastika beserta Jajaran Muspida Buleleng melakukan Gerakan Peduli Lingkungan dengan aksi menanam pohon serta menebar benih Ikan dan gotong royong bersama di Danau Buyan Desa Pancasari 10/4. Aksi gotong royong bersama ini, dalam rangka Hari Air dan Hari Hutan Internasional yang jatuh pada tanggal 22 Maret 2015. Diikuti oleh PNS,TNI, POLRi, Pelajar,adik Pramuka dan Warga setempat.
Ribuan benih ikan tawar berbagai jenis ditebar di areal Danau Buyan. Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST mengatakan, Dalam upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup, pelibatan masyarakat dan swasta serta pemerintah menjadi aspek penting, dimana pemerintah mencanangkan program yang Pro Lingkungan dan diharapkan masyarakat mampu melakukan aksi-aksi yang ramah lingkungan seperti menanam, memilah dan membuang sampah pada tempatnya dan juga menggunakan energy secara bijak, ” pelestarian lingkungan Danau Buyan serta perkembangkannya dilakukan secara bertahap, kegiatan ini juga dilakukan agar meningkatkan kesadaran warga masyarakat betapa pentingnya  menjaga kelestarian danau buyan agar dapat terus dinikmati oleh generasi mendatang ” katanya.
Humas Buleleng melaporkan……