Pembinaan HKG PKK-KB-KES
Admin prokomsetda | 25 Agustus 2015 | 903 kali
Desa Galungan Wakili Kecamatan Sawan
Untuk mewujudkan keluarga dan masyarakat yang sejahtera di desa, pembinaan Kesatuan Gerak PKK-KB-Kesehatan dilakukan di Desa Galungan Kecamatan Sawan. Kegiatan ini dibuka Wakil Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG di wantilan Desa Galungan, Selasa (25/8).
Dalam kesempatan ini, Wabup Sutjidra didampingingi Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Buleleng, Nyonya Aries Suradnyana, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Komang, M.Si, dan Camat Sawan, Drs. I Gusti Ngurah Suradnyana .
Dalam sambutannya, Wabup Sutjidra mengatakan berdasarkan laporan dari Dinas Kesehatan, Kabupaten Buleleng masih menyimpan kantong-kantong KK miskin. “Kita minta dari para kepala desa untuk mendata dan memvalidasi kk miskin karena kita perlu data secara real dan nanti kita akan berusaha bantu di setiap desa dengan program-program serta kegiatan yang telah di susun oleh Pemkab Buleleng,” ungkapnya.
Nyonya Aries Suradnyana menambahkan kegiatan ini merupakan pembinaan kesatuan gerak PKK-KB –Kesehatan yang melibatkan tim Pembina dari instansi terkait seperti KB, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, BPMPD, Dinas PErtanian, dan Dinas Perikanan. “Desa Galungan ini mewakili Kecamatan Sawan untuk lomba kesatuan gerak PKK-KB-Kesehatan. Jadi kita bina terlebih dahulu sebelum lomba diadakan pada bulan November. Dengan kesatuan gerak PKK-KB-Kesehatan ini diharapkan masyarakat semakin sejahtera,” tambahnya. Kegiatan ini juga dirangkaian dengan penyerahan bantuan sosial kepada masyarakat Desa Galungan.