Sekitar pukul 08:45 pagi di SD Negeri 3 Banjar Jawa Singaraja siswa -siswi berjejer dengan rapi bersiap menyambut kedatangan Wakil Bupati Buleleng dr I Nyoman Sutjidra, Sp OG bersama Abdul Rahman ketua tim verifikasi lomba sekolah sehat (LSS) berkarakter tingakat nasional pada acara Penilaian Lomba Sekolah Sehat (LSS) tingkat nasional tahun 2019, Selasa (1/10).
Seperti diketahui bahwa penilaian ini berdasarkan acuan strata paripurna. Artinya, suasananya hampir sempurna dalam beberapa hal berkaitan dengan kondisi lingkungan belajar yang normal, baik secara jasmani maupun rohani. Hal itu terlihat dari sekolah yang bersih, indah, tertib, dan menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan dalam kerangka mencapai kesejahteraan lahir dan batin setiap warga sekolah di Indonesia.
Wabup Sutjidra mengatakan, penilaian ini merupakan sebuah kebanggaan bagi dunia pendidikan di kabupaten Buleleng, ada beberapa poin yang harus diketok tularkan kepada sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Buleleng yaitu pendidikan budi pekerti dan pendidikan dibidang pemeliharaan lingkungan yang betul-betul diterapkan oleh pihak sekolah di SDN 3 Banjar Jawa kepada anak dididknya. “Ini yang sekarang dinilai” paparnya usai memberikan ucapan selamat kepada tim penilai LSS.
Orang nomor dua di jajaran pemkab buleleng itu juga menambahkan, kegiatan lomba sekolah sehat baik dari tingkat dasar dan seterusnya merupakan sebuah program yang sangat bersinergi dengan program kabupaten sehat, dimana kegiatan yang dilaksanakan disekolah sama-sama memiliki tujuan yang sama yaitu menjaga lingkungan dari bahaya sampah utamanya sampah plastik.” Bagaimana nanti anak-anak ini bisa menggetok tularkan kepada keluarganya,lingkungannya tentang perilaku hidup sehat” katanya.
Sebelumnya ketua tim verifikasi LSS tingkat nasional Abdul Rahman dalam sambutannya mengatakan,verifikasi yang dilakukan di SDN 3 Banjar Jawa ini merupakan tindak lanjut dari lomba sekolah sehat yang telah terlaksanakan pada agustus lalu, menurutnya verifikasi LSS tingkat SD dilakukan disembilan provinsi di Indonesia dan salah satunya provinsi bali yang diwakili oleh kabupaten buleleng yaitu SDN 3 Banjar Jawa. Pada penilaian tahun ini ada penambahan kategori penilaian yaitu karakter dasar.” Ijin Pak Wabup, kami akan melihat sekolah yang akan kami verifikasi, apakah data yang kami pegang sudah sesuai atau belum, mudah-mudahan sudah sesuai dengan hasil evaluasi kemarin“ katanya. Smd