8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Sebanyak 424 Atlit dan Official Terima Bonus

Admin prokomsetda | 14 Desember 2017 | 214 kali

Sebanyak 424 atlet dan pelatih official yang berhasil meraih medali emas, perak dan perenggu memperoleh hadiah bonus dari Pemkab Buleleng. Bonus tersebut diharapkan, dapat memupuk semangat para atlet untuk leih giat berlatih demi meraih prestasi di ajang porjar mendatang.

kegiatan penyerahan bonus secara simbolis oleh Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd 13/12 di Gedung Wanita Laksmi Graha Singaraja. Selama ajang Porjar 2017 sebanyak 424 atlet dan 85 official, dimana para atlet berlaga di 20 cabang olah raga atletik, silat, karate, tenis meja, dan beberapa caabor lainnya. dan 4 cabang olahraga eksebisi. Kontingen Buleleng berhasil merebut 58 medali emas, 61 medali perak, dan 94 medali perunggu, sehingga dinyatakan sebagai Juara III Umum. 

Kepala Disdikpora Buleleng, Gede Suyasa mengatakan, atas kerja keras ini maka para atlet mendapat bonus berupa uang sebanyak Rp. 461 juta . Dimana, untuk peraih medali emas masing - masing memperoleh bonus Rp. 1,6 juta, medali perak memperoleh bonus Rp.1,3 juta, dan medali perunggu mendapat bonus Rp.1,1 juta. Gede Suyasa menambahkan, event Porjar 2017 merupakan tolak ukur keberhasilan pembangunan dibidang keolahragaan dan bagian upaya menjaring bibit unggul. maka, dengan dibagikan bonus ini para atlet termotivasi untuk mempertahankan maupun meningkatkan kembali apa yang sudah dicapai. 

Selain pembagian bonus atlet porjar tahun 2017, kegiatan ini dirangkaikan dengan pemberian bonus kepada Putu Luhur Apngal Kusuma yang berhasil mengharumkan nama Buleleng di Asia Tenggara, dengan berhasil meraih tiga medali emas pada Asean Age Group ke-18 Open Chees Championships 2017 di Malaysia. Dan juga pemberian bonus kepada para pelajar yang berhasil meraih prestasi Nasional lomba Olympiade Sains Nasional (FLSSN) tingkat Sekolah Dasar yang bertanding di Riau.