8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Serangkaian HUT Kota Singaraja KE-412, Tiga Penulis Buleleng Luncurkan Buku

Admin prokomsetda | 21 Maret 2016 | 528 kali

Tiga penulis Buleleng yang sudah berpengalaman, meluncurkan buku karya sastra mereka. Ketiga penulis tersebut adalah Kadek Sonia Piscayanti, Putu Satria Kusuma dan Hardiman. Peluncuran dan juga bedah buku ini merupakan hasil kerjasama Mahima Institute Indonesia dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng untuk memperingati HUT Kota Singaraja KE-412. Kegiatan peluncuran dan bedah buku ini diselenggarakan di Lobi Rumah Jabatan Bupati Buleleng, Senin (21/3).  
 
Hadir dalam peluncuran dan bedah buku ini Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana, ST; Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Buleleng, Ny. Aries Suradnyana beserta wakil Ny. Ayu Wardhany Sutjidra; Ketua Dharma Wanita Kabupaten Buleleng, Ny. Indriani Puspaka; para undangan dari Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha); para mahasiswa Undiksha serta perwakilan dari SKPD lingkup Pemkab Buleleng.
 
Dalam sambutannya, Bupati Buleleng yang akrab disapa PAS ini mengharapkan ketiga buku ini bisa membawa nama baik Buleleng. Ia juga mengungkapkan ketiga penulis ini merupakan penulis yang sudah berpengalaman. Dengan pengalaman ini, mereka diharapkan mampu mengharumkan nama Buleleng. “Mudah-mudahan ketiga buku ini bisa membawa nama Buleleng ke kancah nasional maupun internasional. Bahkan Bu Sonia pernah mendapat penghargaan sampai di Australia,” harapnya.
 
Bupati PAS menambahkan sudah memerintahkan perwakilan Dinas Pendidikan untuk mengikuti kegiatan ini sampai selesai. Nanti jika ada hasil atau rekomendasi dari bedah buku ini seperti buku mana yang bisa difilmkan agar bisa dianggarkan. “Karena untuk mempromosikan suatu tempat tidak cukup dengan buku saja tapi juga buku yang difilmkan. Suatu daerah akan terkenal dengan film yang diangkat dari sebuah buku seperti Laskar Pelangi yang sukses mempromosikan daerah Belitung,” imbuhnya.
 
Buku yang diluncurkan antara lain buku kumpulan cerpen dengan judul “Perempuan Tanpa Nama” hasil karya Kadek Sonia Piscayanti, buku kumpulan naskah drama berjudul “Cupak Tanah” hasil karya Putu Satria Kusuma, dan kumpulan esai kuratorial seni rupa berjudul “Eksplo(ra)si Tubuh” hasil karya Hardiman. Selain peluncuran, buku ini juga dikupas habis oleh para narasumber dari Universitas Pendidikan Ganesha yaitu Dr. Luh Putu Sendratari, M.Hum, Dr. I Gede Artawan, M.Pd serta Dr. I Wayan Artika, M.Hum.