Sisi Unik Di BEE, 36 Guru Bergaya Gunakan Endek Buleleng
Admin prokomsetda | 04 Juni 2016 | 1073 kali
Endek khas Kabupaten Buleleng memang sudah dikenal di berbagai daerah khusunya di Bali Bahkan di dunia. Keindahan endek khas Buleleng ini pun semakin lengkap kala dikenakan oleh ke 36 peserta Lomba Fashion Show dari tenaga pengajar ( Guru pendidik ) SMA/SMK Se Kabupaten, Sabtu (4/6) di Gedung Kesenian Gde manic Singaraja. Lomba Fashion Show ini serangkaian Buleleng Education Expo (BEE).
Lomba yang menampilkan pakaian Endek Khas Buleleng yang dikenakan oleh para peserta lomba sangat memukau para penonton yang hadir, pasalnya para peserta juga tak ketinggalan ingin tampil dengan gayanya sehingga membuat penonton yang terdiri dari guru,wali murid dan siswa karena peserta fashion show tampil dengan berbagai gaya.
Kepala Dinas Pendidikan Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.Pd mengatakan kalau fashion show guru tersebut akan memperagakan busana Endek Khas Buleleng secara berpasangan.” Kita akan melihat, bagaimana seorang pendidik yang selama ini hanya bergelut dunia pendidikan sebagai pendidik, sekarang berada di panggung untuk menjadi peserta lomba Fashion Show,” ujarnya
Ditemui usai lomba, Gede Suyasa mengungkapkan kegiatan Fashion show diantara para guru itu bisa membangun kepercayaan diri dan juga menunjukkan kepada masyarakat bahwa seorang guru juga punya potensi dibidang Fasion.” Para peserta semaksimal mungkin bisa tampil menarik di panggung.”apa yang ditampilkan di panggung ini dapat diterapkan di ruang kelas pada saat proses belajar mengajar maka kualitas proses dan outputnya juga akan lebih baik,”ungkap Gede Suyasa.
Sementara, kadek budiarthawan, S.Pd selaku peserta mengatakan kegiatan ini baru pertama kali yang dilakukan sehingga merasa grogi pada saat ada di atas panggung.” Dari TK sampai sekarang ini saya belum pernah mengikuti yang lamanya lomba Fashion Show seperti ini, jadi saya merasa grogi saat baru akan naik keatas panggung, dan ini merupakan pengalaman pertama saya dan saya tidak akan pernah melupakannya,” tuturnya
Pada lomba kali ini, SMK N 2 seririt berhasil meraih juara pertama, juara kedua diraih SMK N 3 Singaraja, sedangkan juara ketiga diraih SMK N 1 Kubutambahan.
Download disini