Wakil Bupati Buleleng dr. I Nyoman Sutjidra, Sp. OG menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ramadniya Agung 2017, Senin (19/6) di Halaman Polres Buleleng. Apel Gelar Pasukan ini mengambil tema Kita Tingkatkan Sinergi Polri dengan Instansi Terkait Dalam Rangka Memberikan Rasa Aman dan Nyaman pada Perayaan Idul Fitri 1439 H. Apel ini dipimpim langsung Kapolres Buleleng AKBP Made Sukawijaya, S.IP.
pada Kesempatan ini Wabup Sutjidra didampingi Wakil Ketua DPRD Buleleng Made Adi Purnawijaya serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait Lingkup Pemkab Buleleng.
Operasi Ramadniya 2017 akan dilaksanakan 16 hari dengan melibatkan total 187.012 personil dari kepolisian serta dibantu aparat TNI. Untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, pihak kepolisian akan mendirikan pos pantau di masing – masing polsek.