8970900930
prokomsetda@bulelengkab.go.id
Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan

Wakil Bupati Buleleng hadiri upacara padiksan Mangku Gede Suradnya

Admin prokomsetda | 01 April 2015 | 1369 kali

Mangku Gede Suradnya beserta istri menjalani proses Rsi Yadnya Padiksan atau dinobatkan sebagai Wiku alias Sulinggih,rabu (1/4) di Griya Bhujangga Waisnawa Taman Sari Desa Pekraman Pemaron. Dalam prosesi upacara tersebut, Wakil Bupati Buleleng Dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG turut memberikan restu kepada mangku gede suradnya. Dalam kesempatan itu, sebagai bentuk restunya,bupati juga menyerahkan punia terhadap panitia jalannya upacara tersebut.
 
Panglingsir  Griya Yadnya Sari Ubung, Ida Rsi Oka Widnyana menyampaikan sebagai Wiku atau Pedanda, harus dan wajib menjalankan serta taat terhadap sesana kawikon (kode etik kependetaan). Setelah proses upacara ini, statusnya berubah, berawal dari manusia biasa menjadi orang yang suci. Selanjutnya, terhadap tanggungjawab soal kemasyarakatan di antaranya gotong royong di desa, dapat ditinggalkan. Selain itu, setelah didiksa, ada tiga hal yang berubah yakni Amari Aran yang artinya berganti nama, Amari Wesa artinya berganti identitas. Contohnya, berbusana. Kemudian ketiga, Amari Wisaya artinya berganti aktifitas. Diharapkan usai didiksa, mangku gede suradnya, harus mengajegkan nilai-nilai sastra serta dharma kawikon. Usai melalui upacara napak yang dilakukan para Guru Nabenya masing-masing, nama mangku gede suradnya kini berubah jadi Ida Pedanda Gede suradnya, kemudian istrinya kini berganti nama menjadi Ida Pedanda Istri made yuliani.
 
Sementara itu, Wapub Dr Sutjidra  menyampaikan pelaksanaan Agama Hindu, sarat dengan upacara serta ritual upacara. Tentunya memerlukan peran seorang wiku atau sulinggih, untuk memimpin upacara keagamaan. Diharapkan, setiap Ida Pedanda, harus memberikan tuntunan ilmu pengetahuan apa yang dimaksud dengan makna dan arti sebuah upacara maupun upacara. Pemahaman itu, paling akan memberikan pemahaman kepadanya umat.  Dengan demikian, Sradha serta Bhakti Umat Hindu akan semakin kuat dalam memahami serta melaksanakan ajaran agama.